Info Sekolah
Sabtu, 30 Nov 2024
  • ||SMA UII Yogyakarta School of Tahfizh, Research and Entrepreneurship|| ||Penerimaan Peserta Didik Baru Gelombang 2Klik disini||
  • ||SMA UII Yogyakarta School of Tahfizh, Research and Entrepreneurship|| ||Penerimaan Peserta Didik Baru Gelombang 2Klik disini||
6 April 2023

STUDI TIRU IKM SMA UII YOGYAKARTA ke WONOSARI

Kam, 6 April 2023 Dibaca 337x SMA UII NEWS

Selasa. 14 Maret 2023 seluruh guru dan karyawan SMA UII Yogyakarta mengadakan kegiatan studi tiru IKM ke SMA ! Wonosari. Dipilihnya sekolah tersebut karena SMA 1 Wonosari merupakan satu dari enambelas sekolah yang ditunjuk oleh Kementrian Pendidikan sebagai pelaksana sekolah penggerak Angkatan pertama.

Kegiatan yang dipimpn langsung oleh Kepala SMA UII Yogyakarta, Drs. Maman Surakhman,M.Pd.I ini, bertujuan untuk “ngangsu kawruh” tentang pelaksanaan Kurikulum Merdeka di SMA N 1 Wonosari. “Sebagai bahan referensi da alternatif pelaksanaan Kurikulum Merdeka si sekolah kami nantinya. Untuk tahun pelajaran 2022/2023 ini seolah kami juga sudah melaksanakan kurikulum merdeka jalur mandiri dengan pilihan mandiri berubah. Sepulang dari kegiatan tersebut tentu saja oleh-oleh pengalaman dari SMA 1 Wonosari dalam pelaksanaan Kurikulum Merdeka ini sangat berharga sekali bagi kami dalam pengaplikasian Kurikulum Merdeka di sekolah kami” ujar Kepala SMA UII Yogyakarta dalam sambutannya.

Kepala SMA Wonosari Mohammad Taufik Salyono, M.Pd. dalam sambutan balasannya menyampaikan selamat dating dan semoga kegiatan baik tersebut bermanfaat dan membawa berkah untuk kedua sekolah.

Pada akhir kegiatan tersebut SMA UII Yogyakarta menyerahkan cindera mata berupa tanaman cabe jamu, jahe merah, dan lada yang merupakan tanaman rempah yang ditanam di Laboratorium terpadu Botanical Smartpark milik SMA UII Yogyakarta. 

Artikel Lainnya

MAP SEKOLAH

KONTAK

SMA UII Yogyakarta

Jl. Tamansiswo No. 158 , Mergangsan, Kota Yogyakarta

email : info@smauiiyk.sch.id

Telp: (0274) 3900192